logo Website

Kop Website

CORONA MAHKAMAH AGUNG

KOP

laporkan

Written by SAMMAD on . Hits: 504Posted in Berita Seputar Pengadilan

MS Kota Subulussalam Mengikuti Penutupan Rakor Badilag 2021

WhatsApp Image 2021 03 03 at 12.08.47

Subulussalam, 03 Maret 2021

MS Kota Subulussalam Mengikuti Penutupan Rapat Koordinasi Badan Peradilan Agama tahun 2021 pada Rabu, 03 Maret 2021. Dalam Penutupan kali ini dihadiri oleh Ketua MS Kota Subulussalam, YM. Pahruddin Ritonga, S.H.I., M.H., Panitera MS Kota Subulussalam, Bapak Arisman, BA., S.H., Sekretaris MS Kota Subulussalam, Bapak Irwan, S.T. serta seluruh peserta Rakor seluruh Indonesia yang menghadiri melalui media Zoom Meeting.

Acara penutupan ini dibuka oleh Sekretaris Ditjen Badilag, Bapak Drs. Arief Hidayat, S.H., M.M. yang mana dalam kegiatan pada hari ini terfokus untuk pemberian penghargaan kepada satuan kerja yang berprestasi selama 2020. Dalam acara ini juga turut mengundang Ketua Kamar Agama Mahkamah Agung RI, YM. Dr. H. Amran Suadi, S.H., M.Hum., M.M., serta seluruh Hakim Agung  Kamar Agama. Dalam statemen nya, Sekretaris Ditjen Badilag juga mengapresisasi seluruh Panitia Rakor yang berjuang dalam mensukseskan kegiatan tersebut.

WhatsApp Image 2021 03 03 at 11.49.43

Dalam pemberian penghargaan kali ini, terdapat beberapa kategori yang diumumkan oleh Badilag, diantaranya Penghargaan Satker yang memperoleh Penilaian Terbaik APM, Peringkat terbaik SIPP selama beberapa minggu, Penghargaan Dekorum Sidang dan K3, Website, dan lain sebagainya. MS Kota Subulussalam berhasil meraih predikat APM A (Excellent) setelah berjuang siang sampai lembur malam untuk meraih predikat tersebut dan Alhamdulillah akhirnya nilai terbaik diberikan kepada satker baru berdiri 2018 silam.

Dalam sambutannya, Dirjen Badilag, Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. sangat mengapresiasi satuan kerja yang memperoleh penghargaan. Dan beliau mengapresiasi juga seluruh Pengadilan Agama di seluruh Indonesia telah menerapkan Dekorum Ruang Sidang dan K3 dengan sangat baik. Tetap pertahankan prestasi yang telah dicapai, benahi kekurangan yang ada di satuan kerja saudara, dengan demikian Insya Allah Satker yang saudara pimpin menjadi lebih baik. “Dengan Mengucapkan Alhamdulillahi Rabbil'Alamin, Rapat Koordinasi Nasional Badilag Tahun 2021 Resmi ditutup” Demikian ucapan Dirjen Badilag sekaligus Menutup Rakor 2021. Semoga Rakor kali ini mampu memberikan suntikan semangat baru dalam meraih prestasi gemilang kedepan.

Add comment


Security code
Refresh

Hak-hak Istri Dan Anak Pasca Perceraian (Versi Bahasa Daerah)

Layanan dan tata Cara Berperkara di Peradilan Agama (Versi Bahasa Daerah)

Informasi Prosedur Berperkara Jinayat

Informasi Prosedur Berperkara Perdata

Layanan Sidang Bagi Kaum Rentan

Alur Pelayanan Sidang Bagi Kaum Rentan

Hubungi Kami

Mahkamah Syar'iyah Kota Subulussalam

Jalan Raja Tua Desa Lae Oram, Kec. Simpang Kiri - Kota Subulussalam

Telp: (0627)-2432913
Fax: (0627)-2432913

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Tabayun : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Pengaduan : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Mahkamah Syar'iyah Kota Subulussalam @ 2019

w3c wai AAA  w3c html 5